Kemarin saya menemukan 3 penemuan menarik. Yang pertama doa agar dikaruniai keturunan yang sholih yang berasal dari Kiai Hamid Pasuruan. Yang kedua sebuah 'Ratib', bukan Ratib 'Haddad' atau Ratib Atthas yang kesohor itu, melainkan Ratib Syaikhona Kholil Bangkalan. Terakhir sebuah doa berbentuk Syi'ir yang menurut Syaikhona Kholil jika dihafalkan dan dibaca, doa itu akan 'manjur' untuk menghasilkan ilmu yang bermanfaat dan memberbanyak rezeki dunia dan akhirat..
Doa itu adalah :
و هب لي ياوهاب علما و حكمة * و للرزق يارزاق كن لي مسهلا
و بالفتح يا فتاح فافتح وبالهدى * و بالعلم كن لي يا عليم مفضلا "
Wa Hab Liya Ya Wahhabu Ilman wa hikmatan *
wa lirrizqi Ya Razzaqu kun li musahhila *
wa bil fathi Ya Fattahu faftah wa bil huda *
wa bil 'ilmi kun li Ya Aliimu Mufaddhila * "
Amalan 'mudah' rezeki lainnya yang juga difatwakan oleh Mbah Kholil adalah membaca bacaan ini sebelum masuk rumah : " السلام علينا و على عباد الله الصالحين "
Kemudian membaca surat Al-Ikhlas. Barang siapa yang mengamalkan ini setiap hendak memasuki rumah, maka rezekinya akan melimpah sampai 'meluber' kepada para tetangganya.
Saya menjadi semakin yakin bahwa masih banyak sejarah tentang Syaikhona Kholil yang belum terkuak hingga saat ini, mulai dari pesan-pesan beliau, dawuh-dawuh beliau, hingga sejarah perjuangan beliau dalam menyebarkan dakwah di Bumi Nusantara. Berharap semoga kelak akan ada salah satu keturunannya yang mengambil 'peran' ini untuk kemudian menuangkannya dalam sebuah kitab atau buku..
Nukilan dari Ismael Amin Kholil, Bangkalan, 17 Januari, 2019
Ala_NU
Doa itu adalah :
و هب لي ياوهاب علما و حكمة * و للرزق يارزاق كن لي مسهلا
و بالفتح يا فتاح فافتح وبالهدى * و بالعلم كن لي يا عليم مفضلا "
Wa Hab Liya Ya Wahhabu Ilman wa hikmatan *
wa lirrizqi Ya Razzaqu kun li musahhila *
wa bil fathi Ya Fattahu faftah wa bil huda *
wa bil 'ilmi kun li Ya Aliimu Mufaddhila * "
Amalan 'mudah' rezeki lainnya yang juga difatwakan oleh Mbah Kholil adalah membaca bacaan ini sebelum masuk rumah : " السلام علينا و على عباد الله الصالحين "
Kemudian membaca surat Al-Ikhlas. Barang siapa yang mengamalkan ini setiap hendak memasuki rumah, maka rezekinya akan melimpah sampai 'meluber' kepada para tetangganya.
Saya menjadi semakin yakin bahwa masih banyak sejarah tentang Syaikhona Kholil yang belum terkuak hingga saat ini, mulai dari pesan-pesan beliau, dawuh-dawuh beliau, hingga sejarah perjuangan beliau dalam menyebarkan dakwah di Bumi Nusantara. Berharap semoga kelak akan ada salah satu keturunannya yang mengambil 'peran' ini untuk kemudian menuangkannya dalam sebuah kitab atau buku..
Nukilan dari Ismael Amin Kholil, Bangkalan, 17 Januari, 2019
Ala_NU
No comments:
Post a Comment